Nama Sekolah : SD Al-Azhar 2 Bandar Lampung
Kelas : III (Tiga)
Tahun Ajaran : 2019/2020
Memilih jenis huruf di Microsoft Word
Pada aplikasi pengolah kata Microsoft Word ada banyak
pilihan jenis huruf yang bisa digunakan sesuai kebutuhan penulisan dokumen.
Lebih dari 100 jenis huruf sudah disediakan dalam
aplikasi pengolah kata Microsoft Word, dari jumlah tersebut yang paling sering
digunakan sekitar 10 jenis huruf, sedangkan yang lainnya digunakan hanya untuk
kebutuhan teks tertentu.
Default huruf pada aplikasi Microsoft Word
berbeda-beda, pada Mirosoft Word 2003 adalah Times New Roman, default huruf
pada Mirosoft Word 2007, 2010, 2013 adalah Calibri, default hurufnya
adalah Calibri.
Cara merubah jenis huruf pada Microsoft Word
Berikut langkah-langkah untuk merubah jenis huruf pada
Microsoft Word, versi word yang digunakan pada latihan ini adalah Word 2007,
untuk versi diatasnya caranya sama.
1. Klik menu Home
2. Pada sub menu Font, pilih jenis huruf dengan cara
meng-Klik tombol segitiga kebalik, misalnya kita pilih Arial Black
Silahkan coba memilih jenis huruf lainnya. Berikut
contoh teks yang diketik dengan menggunakan beberapa jenis huruf pada Microsoft
Word
Merubah Ukuran Huruf di Microsoft Word
Untuk merubah ukuran huruf pada pengolah kata
Microsoft Word, langkahnya sebagai berikut:
1. Pilih menu Home
2. Pada sub menu Font, pilih ukuran huruf dengan cara
meng-Klik tombol segitiga kebalik, misalnya 48.
Maka ketika kita mengetikan huruf pada halaman kosong
ukurannya sudah berubah menjadi 48.
Perlu diketahui, melakukan perubahan pada huruf, baik
memilih jenis huruf maupun merubah ukuran huruf pada aplikasi pengolah kata
Microsoft Word bisa dilakukan sebelum pengetikan dimulai, atau sesudah
pengetikan selesai.
Cara Mewarnai Huruf di Microsoft Word
Umumnya pengetikan menggunakan warna default, yaitu
hitam. Tapi untuk hal-hal lainnya yang membutuhkan penegasan kalimat, biasanya
digunakan huruf dengan warna kontras, misalnya merah.
Langkah-langkah merubah warna huruf pada Microsoft Word
1. Klik menu Home
2. Klik icon font color, pada gambar ditunjukan dengan
langkah nomor 2
3. Pilih jenis warna, misalnya merah
Untuk menguji warna huruf yang sudah diplikih silahkan
ketikan teks, maka tampilan huruf akan berwarna sesuai warna huruf yang dipilih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar