Nama Guru : Resky Kusumawardati, S.Kom.
Satuan Pendidikan : SD Al-Azhar 2 Bandar Lampung
Mata Pelajaran : Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK)
Kelas / Semester : 6A-6F / 1
Kompetensi Dasar : Membuat dokumen HTML pada Web Browser
Tujuan pembelajaran : Siswa dapat Membuat dokumen HTML pada Web Browser
Bagaimana kabarnya hari ini nak? Alhamdulillah.. Luar Biasa.. Allahu Akbar..
Mudah-mudahan sholeh-sholehah Bu Guru semuanya dalam keadaan sehat dan selalu dalam lindungan Allah SWT aamiin. Apabila ada yang kurang sehat, semoga lekas diberikan kesembuhan aamiin.
Sudah siap belajar hari ini? Semangat ya anak-anak Bu Guru. Oiya, jangan lupa selalu laksanakan sholat lima waktunya ya nak, sholat sunnah dhuha, murojaah al-qur’an, serta mendengarkan tausiyah dipagi hari. Semoga semuanya selalu Istiqomah dalam menjalani kegiatan rutin ini.
Baiklah nak, sebelum masuk ke dalam Materi Pembelajaran hendaknya kita berdoa terlebih dahulu ya, berdoa dimulai :
Adapun tujuan pembelajaran hari ini, yaitu " Siswa dapat Membuat dokumen HTML pada Web Browser". Berikut adalah materi hari ini.. :
Untuk membuat dokumen Web yang bisa ditampilkan
di browser, perlu menuliskan kode HTML baik secara langsung misal pada editor
notepad maupun wordpad. maupun secara tidak langsung menggunakan Macromedia
Dreamweaver. Dokumen HTML harus disimpan dengan ekstensi “.htm” atau “.html”.
Langkah – langkah membuat sebuah dokumen WEB
secara langsung dengan menggunakan NOTEPAD adalah :
1.
Buka program
notepad dengan mengklik menu start, kemudian pilih all program, kemudian pilih
accessories, dan klik Notepad/Wordpad.
2.
Sebagai
contoh ketiklah kode berikut :
<html>
<head>
<title>AL-AZHAR
ONLINE </title>
</head>
<body>
PERGURUAN
ALAZHAR LAMPUNG
</body>
</html>
3.
Simpan file dengan mengklik menu FILE, kemudian pilih SaveAs,
maka akan muncul sebuah kotak dialog penyimpanan yang menanyakan lokasi
penyimpanan, nama file dan type penyimpanan.
4.
tentukan lokasi penyimpanan pada drop-down Save in
5.
Pilih All Files pada drop-down list Save as type
Isikan nama lengkap file beserta ekstensinya, misalnya LATIHAN1.html pada isian file name
Selamat Belajar.. semoga materi hari ini bermanfaat aamiin yarabbal alamin.
Terimakasih
Wassalamu'alaikum